Berita RSUD Junjung Besaoh : RSUD Junjung Besaoh BERAKSI ( Bersama Pakar dalam Informasi & Edukasi)
RSUD Junjung Besaoh BERAKSI ( Bersama Pakar dalam Informasi & Edukasi)
RSUD Junjung Besaoh melaksanakan kegiatan penyuluhan rutin setiap jumat yang di lakukan oleh Tim PKRS RSUD Junjung Besaoh dengan "Gigi Sehat, Makan Nikmat" bersama Narasumber drg. Resti Ananda selaku Dokter Gigi RSUD Junjung Besaoh.
Toboali - Jumat, 21 Februari 2025, RSUD Junjung Besaoh mengadakan kegiatan penyuluhan rutin yang diselenggarakan setiap minggu oleh Tim PKRS RSUD Junjung Besaoh. Acara kali ini mengusung tema "Gigi Sehat, Makan Nikmat" dan dihadiri oleh drg. Resti Ananda, dokter gigi RSUD Junjung Besaoh, sebagai narasumber. Penyuluhan berlangsung di Ruang Tunggu Poli RSUD Junjung Besaoh mulai pukul 09.30 WIB hingga selesai. Peserta penyuluhan terdiri dari pasien dan keluarga pasien. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya menjaga kesehatan gigi agar dapat menikmati makanan dengan optimal. Peserta diberikan informasi mengenai perawatan gigi yang tepat dan dampaknya terhadap kesehatan secara keseluruhan. Acara ini diharapkan dapat mendorong masyarakat untuk lebih peduli terhadap kesehatan gigi mereka.